Hapus Pungli, Trik Membangun Popularitas Ala Viktor Saragih di Pilbup Batubara 2024
Oleh: Irwansyah Nasution
Pengamat Sosial Politik Dan Kebijakan Publik LKPI.
Satu persatu para Bacalon Pilbub mulai berani tampil terbuka ke publik semenjak hampir tidak ada kejelasan siapa yang berani menyapa publik tentang adu gagasan dan program. Kelantangan Viktor tampil menyatakan keinginannya menyapa warga dengan program akan menghapus pungli seperti kasus PPPK seakan menyambut keinginan warga Batu Bara, publik menginginkan kejelasan tentang perkembangan kasus tersebut yang melibatkan pejabat Batu Bara untuk menyelesaikan kasus PPPK yang sedang bergulir penanganannya di Poldasu seperti yang di kutip dari berbagai media online setempat.
Isu penghapusan pungli itu sangat sensitif untuk.menarik dukungan warga Batu Bara karena menyangkut pelayanan umum mau tidak mau menyentakkan publik atas gagasan Viktor yang saat ini tercatat dalam daftar balon kepala daerah.Pilihan narasi pungli sangat familiar untuk dikonsumsi publik karena menyangkut hajat hidup orang banyak .
Kemampuan Viktor untuk menerangkan soal menolak pungli seakan menjelaskan bahwa ada penyakit di kalangan birokrasi yang perlu di amputasi agar kinerja birokrasi Batu Bara berjalan secara sehat dan kompetitif dalam hal pelayan tanpa pembebanan di luar aturan yang telah di sepakati bersama kalangan legislatif.
Peristiwa pidana PPPK di Batu Bara yang saat ini dalam pengusutan Polda Sumatera Utara memberi bekas luka bagi kalangan pencari kerja lewat pemerintahan di Batu Bara di jadikan celah argumen pembelaan program pro rakyat oleh Viktor yang akan menggelinding membentuk opini publik Batu Bara secara tidak langsung terhadap petahana Zahir yang saat peristiwa itu sebagai bupati, apakah terlibat atau tidak sama sekali telah menjadi opini liar dan Viktor berhasil mengumpankan hal tersebut sebagai permainan Politik di tingkat elit Batu Bara.
Persoalan penyakit birokrasi selama ini menjadi hujatan warga tentang pungli atau pungutan liar yang rawan tidak saja membebani masyarakat dalam bentuk pelayanan pemerintah pada warga nya kejadiannya sering tidak terdeteksi apalagi menyangkut kebutuhan korban pungli terhadap satu urusan baik tertutup kadang bisa terang terangan tanpa ada pihak yang mencegahnya malah seolah di legalkan padahal menyalahi ketentuan.
Momentum kasus PPPK di Batu Bara akankah menjadi kilas balik bagi reputasi para pelaku kejahatan keuangan tersebut ? semua memang menunggu proses penegakan hukum di Poldasu, Kemampuan Viktor sebagai katalisator publik akan berubah dan bergeser dari peristiwa hukum ke peristiwa politik dalam waktu dekat sepanjang isu tersebut tetap bertahan jadi tranding topik dalam dua bulan ke depan.
Kesanggupan Viktor mengucapkannya ke publik tentang isu menolak pungli akan membangun popularitas Viktor Saragih di Pilbup 2024 setidaknya sebagai sebuah cermin bagi semua kalangan politisi, rakyat akan terus bergerak secara dinamis mendukung upaya Viktor untuk maju sebagai salah satu bakal calon Bupati atau wakil Bupati di Pilbup 2024 karena menyangkut bersih bersih wilayah pemerintahan dan sepatutnya di dukung untuk menuju Batu Bara Bangkit.
Gedung Putih.Selasa 4 Juni 2024
Komentar
Posting Komentar